Dewi Sutan Riska dan Ketua Kormi Dharmasraya Bakal Hadiri Pelantikan dan Pengukuhan ULD Dharmasraya
DHARMASRAYA -- Kabar gembira bagi masyarakat Kabupaten Dharmasraya umumnya, dan para pecinta olahraga Line Dance khususnya. Karena Universal Line Dance (ULD) akan segera dibentuk di Kabupaten Dharmasraya, bahkan kepengurusan ULD Dharmasraya akan segera dilantik. Sehingga ULD Dharmasraya akan aktif berkembang untuk menciptakan bibit bibit baru Line Dance di Dharmasraya. Yang nantinya akan diikutsertakan dalam ajang Pekan Olahraga Nasional (Pornas) Korps Pegawai Republik Indonesia pada tahun 2023 mendatang.
Bahkan Ketua DPRD Dharmasraya sekaligus Ketua Komite Olahraga Rekreasi Masyarakat Indonesia (Kormi), Pariyanto mendukung penuh atas keberadaan ULD di Kabupaten Dharmasraya. Dan berharap penuh kepada kepengurusan ULD Dharmasraya dibawah naungan Safitri, untuk dapat berkembang pesat. Serta menciptakan bibit bibit atlit baru Line Dance di Kabupaten Dharmasraya.
"Saya sangat mendukung penuh adanya ULD di Kabupaten Dharmasraya, selain sebagai ajang untuk menciptakan bibit atlit baru Line Dance di Dharmasraya juga sebagai sebuah organisasi yang sangat positif untuk masyarakat Kabupaten Dharmasraya. Sebab, dengan mengikuti olahraga line dance ini kita akan tetap sehat, tulang menjadi kuat, bahkan hati akan selalu menjadi gembira. Karena dengan mengikuti line dance, hati kita akan terus bahagia dan senang. Ini suatu energy positif bagi kita semua," kata Pariyanto yang juga menjabat sebagai Wakil Ketua Umum Adkasi.
Pariyanto juga berharap kepada kepengurusan ULD Dharmasraya nantinya dapat berkembang pesat di seluruh Kabupaten Dharmasraya, dengan cara membentuk ranting-ranting kepengurusan ULD di setiap kecamatan yang ada di Kabupaten Dharmasraya.
"Saya berharap akan dibentuknya ranting-ranting ULD di setiap kecamatan, sehingga bibit bibit baru Line Dance yang ada di kecamatan akan muncul. Dan dapat menjadi kebanggaan Kabupaten Dharmasraya nantinya. Sedangkan saya sendiri saja merasa sangat bangga dapat terlibat langsung dalam kepengurusan ULD Dharmasraya. Saya berharap penuh ULD Dharmasraya ini dapat berkembang pesat kedepannya," harap Ketua DPRD Dharmasraya.
Sementara menurut Ketua Line Dance, Safitri mengucapkan rasa syukur dan terima kasih atas dukungan penuh dari Ketua DPRD Dharmasraya sekaligus Ketua KORMI Dharmasraya atas pembentukan kepengurusan ULD di Dharmasraya. Bahkan Ketua DPRD bersedia menjadi Pelindung ULD Kabupaten Dharmasraya.
"Alhamdulillah, dukungan penuh dari Pak Pariyanto atas pembentukan pengurusan ULD di Dharmasraya. Dan kami siap untuk mewujudkan harapan Ketua KORMI Dharmasraya, yaitu menciptakan bibit bibit unggul Line Dance di Kabupaten Dharmasraya. Sehingga mereka nantinya dapat mengikuti semua ajang perlombaan yang digelar, baik di tingkat kabupaten, provinsi, nasional ataupun tingkat internasional. Karena ULD dapat mengikuti iven iven di ajang internasional. Ini suatu kebanggaan dan keistimewaan dari ULD," tegas Safitri.
Ungkapan rasa terima kasih pun dilontarkan kepada Ketua TP PKK Kabupaten Dharmasraya, Dewi Sutan Riska Tuanku Kerajaan yang juga bersedia menjadi pelindung ULD Dharmasraya. Serta Kepala Dinas Pemuda dan olahraga (Kadispora), Sutan Taufik yang juga siap mendukung penuh kepengurusan ULD dan bersedia menjadi pelindung ULD Dharmasraya. "Kami mengucapkan terima kasih kepada Ibu Dewi dan Pak Sutan Taufik yang telah memberikan dukungan penuh atas terbentuknya ULD Dharmasraya," ujar Safitri lagi.
Kata Safitri lagi, kepengurusan ULD Dharmasraya akan dilantik pada pertengahan Agustus mendatang. Seluruh anggota pengurus ULD akan dilantik sekaligus dikukuhkan oleh Ketua ULD Provinsi Sumatera Barat, Vivi Octavia disaksikan oleh Ketua Kormi Dharmasraya dan Ketua TP PKK Kabupaten Dharmasraya serta pengurus ULD Provinsi Sumatera Barat.
"Kita sangat bersyukur sekali niat baik kami untuk membentuk kepengurus ULD di Dharmasraya tidak ada halangan dan rintangan sama sekali. Semua kalangan mendukung penuh atas niat baik kami ini. Bahkan Ketua ULD Provinsi Ibu Vivi mengatakan langsung kepada saya via seluler, bahwa beliau mendukung penuh kepengurusan ULD di Kabupaten Dharmasraya. Dan siap membantu penuh ULD Dharmasraya berkembang dan menciptakan bibit bibit baru atlet line dance. Kami berharap semua akan berjalan dengan lancar sampai tanggal pelantikan nantinya," harap Safitri yang juga berkecimpung di dunia kecantikan dan kesehatan Atomy Indonesia.
Sedangkan Pembina ULD Dharmasraya antara lain Kabid Olahraga Dinas Pariwisata Pemuda dan Olahraga, Sutadi, Aktif dalam bidang kesehatan, Yulisna, Ketua Dharma Wanita Arsip dan Perpustakan Dharmasraya, Devi. (mde)